Sharing Digital Dan Pengembangan IT, Bank Daerah Gunungkidul Kunjungan Ke Bank Jombang

Tepatnya Rabu, 05 Juli 2023 Bank Jombang kedatangan tamu dari PT BPR Bank Daerah Gunungkidul (Perseroda) atau lebih dikenal sebagai Bank Daerah Gunungkidul (BPR BDG) untuk sharing lebih dalam mengenai pemanfaatan layanan digital yakni Jombang Kita Pay, ATM Cardless dan pengembangan IT di Bank Jombang. Dimana rombongan dari Bank Daerah Gunungkidul yang datang terdiri dari Komisaris Utama Bpk. Supriyadi, S.TP. dan Direktur Kepatuhan dan Umum yakni Ibu Yustika Ari Sukapti, SE, beserta beberapa para pejabat dan perwakilan lainnya.

Sambutan hangat selamat datang dari Direktur Utama Bank Jombang Bpk. Dr. Afandi Nugroho, SE, MM dan Direktur Bisnis Bank Jombang Bpk. Adam Joyo Pranoto, S. Kom., ME serta Bpk. Usman, SE, Bpk. Moh. Hosaini, SE dan didampingi perwakilan pejabat Bank Jombang. Dalam kesempatan tersebut Bank Jombang memberikan informasi detail mengenai layanan digital Bank Jombang yakni Jombang Kita Pay, bagaimana proses kerjasama dengan pihak ketiga hingga pemenuhan enggagemen ataupun dukungan dari PEMKAB sendiri. Selajutnya pula pada penggunaan ATM Cardless pun demikian menjelaskan mengenail alur aktivasi pengguna hingga proses transaksi di ATM tersebut.

Diakhir pertemuan study banding tersebut para direksi dan lainnya di ajak sekilas untuk tour gedung Bank Jombang serta tanya jawab langsung kepada divisi it terkait program pemgembangan kedepannya. Semoga dengan kunjungan studi banding ini semakin mempererat hubungan dan kerjasama antar BPR Pemda (Bank Daerah Gunungkidul dan Bank Jombang) serta terus berinovasi digital untuk lebih maju dan berdayasaing dengan Bank lainnya.

Related Posts

10

Feb
Artikel, Berita

Terkini 2025, Bank Jombang Raih Peringkat Ke-2 dalam Kategori The Best 50 BPR Milik Pemda

Jombang, 10 Februari 2024 – Bank Jombang kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih peringkat ke-2 dalam kategori The Best 50 BPR Milik Pemda untuk periode September 2023 – 2024. Penghargaan ini diberikan oleh Majalah Infobank dalam edisi Februari 2024, sebagai bentuk pengakuan terhadap kinerja dan dedikasi Bank Jombang dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat. Penghargaan ini diberikan […]

20

Jan
Berita

Kunjungan Kerja Bank Arto Moro ke Bank Jombang Bahas Penghimpunan Dana dan Inovasi Produk Keuangan

Jombang, 20 Januari 2025 – Bank Jombang menerima kunjungan kerja dari Bank Arto Moro dalam rangka studi banding terkait strategi penghimpunan dana serta pengelolaan produk keuangan seperti Arisan, Tabungan Extra, dan Deposito. Kegiatan ini berlangsung di kantor pusat Bank Jombang dengan dihadiri oleh para pemimpin kedua lembaga keuangan. Direktur Utama Bank Jombang, Dr. Afandi Nugroho, bersama Direktur[…]